Belajar Komunikasi Produktif Game Level 1 Day 4 Bunsay

Bertambah hari dalam memahami dan meresapi materi komunikasi produktif, perlahan semakin paham bahwa di sini, saya diajarkan untuk menjadi orang yang positif.

Salah satunya dimulai dengan belajar untuk memilih kata-kata yang kita ucapkan, apakah memilih untuk mengucapkan kalimat yang positif ataukah sebaliknya. Sebagai contoh, kita memilih untuk mengatakan "masalah" ataukah "tantangan"? tentu di bawah alam sadar, dengan dua kata yang berbeda, kita akan berbeda dalam menyikapinya.
Kata-kata yang kita ucapkan adalah bagian dari doa. Rasanya sangat sedih mengingat banyaknya kata-kata yang kurang bijak saya ucapkan selama ini. Tapi pribadi senantiasa ingin berubah menjadi baik. bismillah dengan senantiasa belajar semoga bisa konsisten menjadi lebih baik lagi.

Kegagalan melakukan komunikasi produktif di  hari sebelumnya yang ternyata saya ini masih bernalar cupet, semoga menjadi pelajaran hari ini dan seterusnya.
Hari ini agendanya adalah nyenengin anak dan ponakan. Kami berencana bermain di playground yang ada di Keprimall.. Main gogoplay Yayyy... anak-anak yang paling gembira dong pastinya.

Ketika anak-anak bermain di playground, yang bisa dilakukan ibuk dan Abi adalah nunggu di luar area dan ngambil momen-momen yang indah untuk didokumentasikan.
Berangkat ke Mall dengan membawa amunisi, yaitu tablet dan koneksi internet. Membawa PR beberapa deadline untuk menambah referensi bacaan makalah/jurnal. Hal tersebut perlu banget dilakukan daripada bengong nungguin dan ngemil doang.
"I'm responsible for my communication result"
ya tentu saja, sebelum berangkat ngeMall, sudah mengkomunikasikan dengan baik kepada Abi untuk berbagi tugas mengawasi anak-anak yang bermain di playground.
"abi, nanti aku pas di mall mau download beberapa jurnal trus dibaca karena aku punya deadline bikin jurnal lagi"
"ya.. tapi nanti aku juga perlu monitor mesin di customer yang baru setting kemarin"
"iya siap aja, gantian ya..."

begitulah..
sebenarnya dengan mengkomunikasikan dengan baik, memilih kata-kata yang baik, maka tujuan kita akan lebih mudah kita capai.
Coba dibandingkan dengan bermain asumsi di kotak masing-masing. Saling berharap dipahami tanpa mengkomunikasikannya dengan baik.. yang ada hanyalah percekcokan, buah dari kegagalan komunikasi.

#Hari4
#GameLevel1
#Tantangan10Hari
#KomunikasiProduktif
#KuliahBundaSayang
#InstitutIbuProfesional

Comments